Cara Memasang CCTV Sendiri

Kamu tidak perlu keahlian khusus hanya untuk bisa memasang kamera cctv dan semua komponen pendukung nya, karena saya membuat panduan cara memasang, setting dan maintenance cctv system ini berdasar pengalaman yang telah saya dapat sebagai seorang teknisi komputer di perusahaan tempat saya bekerja.

Selain bertanggung jawab atas infrastruktur komputer saya bertanggung jawab juga untuk melakukan installasi pemasangan,setting dan maintenance sistem CCTV.

Jadi panduan yang saya buat berdasarkan buah pengalaman dan praktek sehingga saya jamin akan memudahkan mu yang sedang https://www.ubai.web.id memulai belajar memasang cctv sendiri baik untuk rumah,kantor ,sekolah dan dimanapun.

Persiapan Memasang CCTV
Memasang CCTV memang terlihat gampang, ya memang gampang sih (asal tau ilmu dan caranya). Tapi ingat walau segampang apa suatu pekerjaan terlihat bukan berarti segampang yang kamu lihat karena segala sesuatu ada ilmunya, maka jangan pernah untuk meremehkan nya.

Berikut tips yang bisa kamu ikuti sebelum memasang kamera cctv agar berjalan lancar dan tidak ada masalah dikemudian hari.

#1 Ketahui Jenis Kamera Yang Akan Kamu Pasang
Harusnya bagian ini sudah kamu research sebelum kamu membelinya, ini sangat penting untuk mengetahui potensi dan kelemahan dari jenis kamera yang telah kamu beli.

Misalnya akan sangat penting kamu tau kamera yang kamu beli apakah unit indoor atau outdoor, karena unit indoor biasanya tidak tahan air dan tidak bisa dipasang diluar yang kemungkinan terpapar air dan cahaya matahari langsung.

#2 Tentukan Lokasi Pemasangan Kamera CCTV
Setelah kamu tau jenis kamera CCTV yang akan kamu pasang maka kamu sekarang perlu menentukan tempat untuk memasangnya.

Setelah kamu menentukan dimana saja titik yang akan dipasangi kamera CCTV baiknya kamu memikirkan juga jalur untuk kabel nya sehingga kamu bisa tau peralaran apa yang kamu perlukan untuk memasang kamera CCTV.

#3 Tentukan Juga Lokasi DVR dan Power Supply CCTV
Kamu juga perlu menentukan lokasi dimana DVR dan power supply cctv akan dipasang,keduanya bisa dipasang berdekatan atau ditempat yang sama.

Ingat DVR dan power supply cctv adalah komponen terpenting untuk menjaga kamera tetap menyala dan merekam, jadi perhatikan benar-benar lokasi yang akan kamu pilih.